logo

Pembaruan terakhir: Jumat, 26 April 2024
shade

Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Ketua Pengadilan Tinggi Makassar

WhatsApp_Image_2023-09-13_at_10.43.39.jpeg

Bertempat di Gedung Mahkamah Agung Republik Indonesia, Selasa, 12 September 2023 Ketua Mahkamah Agung YM. Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H., melantik dan mengambil sumpah jabatan 21 orang Ketua Pengadilan Tingkat Banding dari seluruh Indonesia.

WhatsApp_Image_2023-09-13_at_11.02.17.jpeg

Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Ke-21 pejabat yang dilantik tersebut terdiri atas 18 orang Ketua Pengadilan Tinggi dan 3 orang Ketua Pengadilan Tinggi Agama, mereka yaitu:  

1.    Bapak Dr. H. Herry Swantoro, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta;

2.    Bapak H. Syahrial Sidik, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Bandung;

3.    Bapak Dr. H. Zainuddin, S.H., M.Hum, Ketua Pengadilan Tinggi Makassar;

4.    Bapak Sujatmiko, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Palangkaraya;

5.    Bapak Dr. Ridwan Ramli, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Padang;

6.    Bapak Roki Panjaitan, S.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara;

7.    Bapak Dr. Herdi Agusten, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Gorontalo;

8.    Bapak Dr. Heru Pramono, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang;

9.    Bapak Dr. Siswandriyono, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Riau;

10.    Bapak Frendrik Willem Saija, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Kupang;

11.    Bapak Dr. Lilik Mulyadi, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara;

12.    Bapak Humuntal Pane, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu;

13.    Bapak H. Ahmad Shalihin, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Maluku Utara;

14.    Bapak Muefri, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak;

15.    Ibu Dr. Hj. Nirwana, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tengah;

16.    Ibu Andi Isna Renishwari Cinrapole, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Barat;

17.    Bapak Asli Ginting, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Manado;

18.    Bapak Amin Sutikno, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Jayapura;

19.    Bapak Dr. Drs. H. Syahril, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru;

20.    Bapak Dr. Abd. Hakim, M.H.I, sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi; dan

21.    Bapak Drs. H. Arfan Muhammad, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu.

Pelepasan Balon Memperingati HUT RI dan Mahkamah Agung RI ke 78

Pelepasan Balon dijadikan ceremonial Pengadilan Negeri Pangkajene untuk menyambut atau memperingati HUT RI dan Mahkamah Agung RI yang pada tahun ini genap Ke 78. Dilepas langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Ibu Galih Dewi Inanti Akhmad, S.H. dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Bapak A. Rico H. Sitanggang, S.H., M.Kn., Pelepasan balon kali ini diadakan di Halaman Depan Pengadilan Negeri pangkajene yang diikuti oleh seluruh karyawan baik Hakim, ASN maupun PPNPN Pengadilan Negeri Pangkajene.

Pelepasan balon ini diadakan juga untuk menandai dimulainya perlombaan yang akan diadakan di Pegadilan Negeri Pangkajene yang pada kali ini banyak perlombaan kelompok yang dimaksud untuk mempererat kekompakan tim sehingga tetap solid dalam melayani Pencari Keadilan di Pengadilan Negeri Pangkajene.

Upacara Pengibaran Bendera Memperingati HUT Republik Indonesia ke 78

spanduk4.jpg

Bertempat di halaman Pengadilan Negeri Pangkajene, seluruh Karyawan Pengadilan Negeri Pangkajene mengikuti Upacara Pengibaran Bendera memperingati HUT Republik Indonesia ke - 78 yang mengambil tema "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju". bertindak sebagai Inspektur Upacara Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Ibu Galih Dewi Inanti Akhmad, S.H. 

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_14.43.50.jpeg

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_14.58.00.jpeg

 

Pada rangkaian acara Upacara Bendara ini ada Penganugrahaan Tanda Kehormatan Satyalencana Karya Satya dan Penghargaaan Satya Karya Sewindu kepada Pegawai yang sudah mengabdikan diri di lingkungan Mahkamah Agung RI.

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_14.34.21_2.jpeg

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_14.34.21_1.jpeg

 

Upacara Bendera berlangsung dengan Khidmad yang ditutup dengan Photo Bersama Keluarga Besar Pengadilan Negeri Pangkajene.

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_14.34.21.jpeg

 

Upacara Memperingati HUT Mahkamah Agung RI ke 78

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_13.27.32.jpeg

 

Bertempat di Halaman Pengadilan Negeri Pangkajene, seluruh Karyawan Pengadilan Negeri Pangkajene mengikuti Upacara dalam rangka memperingati HUT Mahkamah Agung RI ke 78, bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Ibu Galih Dewi Inanti Akhmad, S.H.

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_13.49.02_2.jpeg

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_13.49.02.jpeg

Upacara Memperingati HUT Mahkamah Agung kali ini terasa spesial dikarenakan begabung juga Karyawan dari Pengadilan Agama Pangkajene yang sebelumnya sempat tidak dilakukan dikarenakan pandemi Covid 19.

Mengangkat tema "Tingkatkan Integritas Menuju Peradilan yang Agung" pesan yang disampaikan oleh Inspektur Upacara sebagai amanat untuk warga pengadilan untuk tetap menjaga integritas dan tetap berkomitmen memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat pencari keadilan sehingga membawa nama Pengadilan maupun Mahkamah Agung menjadi lebih baik dan lebih baik lagi. 

WhatsApp_Image_2023-09-09_at_13.49.02_3.jpeg

 

Menyambut HUT ke 78 Republik Indonesia

spanduk4.jpg

Menyambut HUT Republik Indonesia ke 78, Pengadilan Negeri Pangkajene melakukan beberapa kegiatan salah satunya mempersiapan dekorasi Kantor seperti memasang umbul2, hiasan bendera dan juga memasang spanduk. selain itu juga nantinya akan diadakan perlomban yang dibuat untuk memeriahkan HUT ke 78 Republik Indonesia yang mengambil tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju.

Untitled-1.jpg

Informasi Cepat

  • 1
A- A A+

Pencarian